Postingan

Sumber Hukum dalam Islam

Oleh : Rizka Aulia Zahra Islam memiliki berbagai hukum-hukum atau ajaran Islam sendiri yang adanya hal tersebut bertujuan untuk menata seluruh segi kehidupan muslim. Al-Quran adalah kumpulan wahyu atau firman Allah yang disampaikan kepada Nabi Muhammad Saw, berisi ajaran tentang keimanan (akidah/tauhid/iman), peribadahan (syariat), dan budi pekerti (akhlak). Allah SWT menurunkan pesan-pesannya melalui al-quran kepada umat manusia untuk dijadikan pegangan dan pedoman hidup. Hal ini bertujuan untuk memudahkan manusia dalam meraih kesuksesan dalam menjalani kehidupan di dunia dan bahagia di akhirat. Latar Belakang Al-Qur’an adalah kitab suci umat Islam yang digunakan sebagai sumber hukum sekaligus tuntunan, pedoman, dan pegangan hidup seluruh umat Islam. Al-Qur’an merupakan petunjuk dan penyelamat kita di dunia maupun di akhirat. Berbicara tentang Al Qur’an, takkan pernah ada habisnya. Al Qur’an mengandung berbagai kisah dari sejarah zaman lampau hingga masa yang akan datang, termuat juga...

konsep manusia dalam Qur'an

Oleh : Nurma Sari Al-Quran menjelaskan beberapa tahapan dalam proses kejadian dan asal-usul manusia secara rinci, Agama (Islam) datang untuk mempertegas konsep diri yang positif bagi umat manusia. manusia merupakan makhluk paling sempurna dan dianugrahi nilai lebih, hingga kualitasnya berada di atas kemampuan yang dimiliki makhluk-makhluk lainnya. Sehingga manusia mampu menopang keselamatan, keamanan, kesejahteraan, dan kualitas hidupnya. Keistimewaan ini menyebabkan manusia dijadikan khalifah atau wakil tuhan di permukaan bumi, yang kemudian dipercaya untuk memikul amanah berupa tugas dalam menciptakan tata kehidupan yang bermoral di muka bumi. Latar Belakang Pengetahuan tentang Tuhan dan kesetiaan terhadap aturan-aturan-Nya merupakan dasar bagi tiap agama, baik agama langit atau pun bumi. Tiap – tiap agama pasti mengajarkan umatnya untuk taat berubadah kepada sang pencipta. Tiap tiap agama mempunyai konsep yang berbeda tentang bagaimana manusia bertuhan, yang menciptakan perbedaan. M...

Perbandingan Konsep Agama Islam Pada Zaman Zahiliyah dan Zaman IslamiyahZaman Jahiliyah

Oleh : Abdul Aziz Al Faruq Zaman jahiliyah terkenal dengan kekejaman, peperangan, budaya minum khamr, berfoya-foya dan sangat merendahkan martabat wanita, hal ini tidak beda jauh dengan zaman modern saat ini. Namun, disisi lain Bangsa Arab pula lah yang telah membesarkan Islam. Islam pertama kali turun dan berkembang di Arab, perkembangan agama Islam hingga saat ini yang kita kenal tidak terlepas dari peran serta bangsa Arab itu sendiri. Pada dasarnya Agama adalah dasar moral yang menuntun kepada jalan kebaikan dan kebenaran.Sebagai manusia yang beragama seyogyanya kita dapat menggunakan dan mengembangkan fasilitas serta kemudahan yang ada saat ini untuk membangun kembali peradaban islam agar tidak lagi terpuruk dalam sejarah kelam bernuansa jahiliyah.Arab pra islam belum mengenal teknologi modern saat ini, tetapi mereka diberi kelebihan berupa hafalan dan kepekaan yang menyatu dengan alam sehingga dapat membangun kebudayaan dari pengetahuan hingga pemerintahan.  Ada beberapa agama...

menggapai asa

Menggapai cita dengan semangat belajar Oleh : Afrida Di dinding kamarku Tergantung sebuah kertas putih yang ku hias indah Dipenuhi tulisan tentang mimpi-mimpiku Sebagai pengingat diri ketika aku mulai menyerah Ketika rasa malas menyergapku Ketika putus asa berusaha menghentikan langkah Aku takkan biarkan Cita-cita sekedar menjadi impian atau khayalan Sedang waktu terus berjalan Aku takkan hentikan Kaki yang sudah menapakki berjuta rintangan Terhenti ditengah jalan Ku salami buku-buku sumber wawasan dan ilmu Kuabaikan dering ponsel yang berusaha menggangguku Karena ku tahu cita-cita takkan tercapai tanpa semangat belajar Tanpa kesungguhan usaha dan langkah yang tak gentar Tanpa do’a dan bulat tekad yang terus berpijar

IPM di tengah arus pandemi

Oleh : sindi sanora Adanya pandemi Covid19 yang saat ini sudah lebih dari setengah tahun menyerang negara kita dimana kehadirannya sangat berdampak bagi seluruh sektor kehidupan.Krisisi yang dipicu oleh pandemi Covid-19 memengaruhi situasi ketenagakerjaan dengan banyaknya pegawai yang diPHK,sektor pendidikan yang mengharuskan siswanya untuk belajar dirumah hingga perekonomian negara yang terus memburuk. Kebijakan pemerintah telah dikeluarkan untuk penangani permasalahan ada saat ini diantanya dikeluarkan Peraturan Pemerintah Nomor 21 tahun 2020 tentang Pembatasan Sosial Berskala Besar dalam rangka Percepatan Penanganan Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) ditetapkan pada 31 Maret 2020,disusul dengan peraturan Menteri Kesehatan No.9 Tahun 2020 tentang Pedoman PSBB dalam rangka Percepatan Penanganan Covid-19 ditetapkan pada 3 April 2020. Kebijakan PSBB antaralain: 1)Peliburan sekolah dan tempat kerja; 2)Pembatasan kegiatan keagamaan;  3)Pembatasan  kegiatan  ditempat/fasili...

nilai pancasila dan islam wasathiyah

Oleh : salsabila QA Salah satu tujuan dari terbentuknya sebuah negara adalah memberikan pelayanan dan kesejahteraan kepada masyarakat, tanpa adanya diskriminasi terhadap pihak manapun. Tak bisa dibayangkan jika negara yang demikian ragam baik suku, agama dan budaya ini tak mampu di akomodir melalui suatu narasi persatuan yang mendalam. Maka, barang tentu akan menjadi hal yang mustahil untuk berdiri kokoh sebuah simbol dan ataupun identitas persatuan bernama Indonesia. Sebagai sebuah simbol dan atau identitas maka menjadi penting bagi sebuah negara untuk melahirkan sebuah ide gagasan yang bisa menjadi dasar ideologi penopang keberlangsulangan dari sebuah negara. Indonesia telah banyak melewati pergumulan perjalanan sebagai sebuah proses menemukan dasar dan ideologi tersebut. Di mulai dengan Badan Penyelidik Usaha-Usaha Persiapan Kemerdekaan  Indonesia  yang dilantik  pada  28  mei  1945  ditugaskan  untuk  merumuskan mengenai beberapa hal yakn...

move on

Oleh : zaki afdhol dinilai haq  Masa remaja adalah masa yang sebagian orang menganggapnya sebagai masa terindah dalam sebuah perjalanan kehidupan. Menurut Jersilad dalam bukunya “The psychology of adolescence” mengatakan bahwa, masa remaja adalah masa dimana pribadi manusia berubah dari anak-anak menuju kearah pribadi orang dewasa. Pada masa itu terjadi proses yang dinamakan pubertas, ditandai dengan banyak perubahan pada dirinya baik fisik maupun psikis, yang salah satu tandanya yaitu ketertarikan terhadap lawan jenis. Keadaan ini sangat wajar dialami oleh seorang remaja, ada kalanya ia menggebu-gebu perihal percintaan yang membuatnya kerap kali merasa gelisah, susah tidur karna selalu mengingat pasangannya atau “si doi”. Perubahan fisik yang biasa dialami oleh remaja juga menyebabkan adanya suatu perubahan psikologis. Pada masa ini terjadi Heightened Emotionality yaitu suatu keadaan kondisi emosi tampak lebih tinggi dari biasanya yang dapat diartikan remaja dalam keadaan labil da...